Subscribe:

Ads 468x60px

Jumat, 23 November 2012

Sekilas Tentang Android


Pertama Kita harus tahu

 
Apa itu Android?
Android merupakan operating system (OS) handphone yang opensource dan bebas digunakan oleh siapa saja. Android dikembangkan oleh Google dan Open Handset Alliance. Anggota Open Handset Alliance pun sudah banyak, termasuk Google, Intel, Motorola, Sony Ericsson, Samsung, HTC, dll.
       Fungsinya sama seperti Windows pada laptop. Nah, penggunaan Windows tak terikat merk. Jadi bisa saja merk laptopnya Acer, Toshiba, Dell, Lenovo, HP, dsb. Tetapi semua menggunakan OS yang sama, yaitu Windows. Maka walaupun mereka berbeda merk, karena sama OS, maka mereka miliki fitur yang sama. Hanya berbeda pada spesifikasi hardware saja. Tetapi cara pengoperasian dan tampilan sama.
       Android juga seperti itu. Penggunaan Android tidak terikat merk. Maka dari itu bisa saja hape anda bermerk Motorola, Samsung, Sony Ericsson, HTC, dsb. Tetapi mereka semua memiliki OS yang sama, yaitu Android. Maka walaupun berbeda merk, mereka memiliki fitur yang sama, cara pengoperasian yang sama dan tampilan yang hampir sama. Hanya yang berbeda branding dan spefisikasi hardware (kamera, speaker, RAM, dsb).

Nah, sekarang sudah mengerti kan akan maksud dari Android. Jika ada yang belum dimengeri, silahkan bertanya ya...... Semoga bermanfaat bagi kalian,,,,, (^_^)

0 komentar:

Posting Komentar